Posted : 24 Nov 2020
Category :
Baca Juga : «

Loster merupakah salah satu elemen bangunan yang terdiri dari lubang-lubang berukuran kecil yang memiliki fungsi utama sebagai ventilasi udara dan cahaya. Jika pada zaman dahulu, loster ini hanya ditempatkan pada dinding pagar atau bagian atas dinding rumah. Namun, sekarang kamu bisa mendesain loster kayu dengan baik untuk rumah minimalis.

5 Model Desain Loster Kayu untuk Rumah Minimalis

1. Loster Sederhana dengan Bayangan Cantik

loster kayu
Desain sederhana yang bisa menambah nilai estetika

Model loster yang terbuat dari kayu sederhana berikut ini bisa aplikasikan untuk rumah minimalis. Dengan adanya pola lubang kotak-kotak yang terbuat dari kayu, sinar matahari bisa masuk menyinari bagian dalam rumah dengan intensitas yang wajar. Selain itu, sinar matahari yang menembus lubang loster juga bisa menghadirkan bayangan yang cantik.

Lantai dan dinding rumahmu akan terkena sorotan bayangan dari loster yang akan menambah nilai estetik dan kesan nyaman bagi orang yang menempati. Loster kayu sederhana dengan bayangan cantik ini sangat cocok untuk hunianmu yang interiornya minimalis tanpa banyak dekorasi.

2. Bahan Dasar Kayu sebagai Hiasan Dinding

Model loster yang terbuat kayu selanjutnya yang bisa menjadi pilihan untuk hunian minimalis adalah sebagai hiasan dinding yang bisa menambah kesan keindahan tersendiri. Jika orang pada zaman dahulu sering menggunakan loster dengan bahan kayu, kamu bisa memodifikasinya dengan ukiran cantik untuk dinding rumahmu.

Kamu bisa memasangnya di ruang tamu, ruang kerja, maupun ruang keluarga untuk menghadirkan kesan nyaman dan keindahan tersendiri dalam sebuah ruangan. Jika kamu memilih loster sebagai hiasan dinding ini, kamu tidak perlu repot mempertimbangkan arah datang sinar matahari dan sebagainya.

3. Loster Berbahan Dasar Kayu Sebagai Partisi Ruang

loster kayu
Menggunakan loster untuk partisi atau pembatas ruang

Model loster selanjutnya adalah sebagai partisi ruangan yang bisa kamu gunakan untuk memisah antara ruang tamu yang bersebelahan dengan ruang makan, atau ruang keluarga. selain sebagai pemisah yang menjaga privasi satu sama lain, pemilihan loster ini bisa jadi pilihan yang tepat sebagai partisi selain rak dan lemari.

Satu tips yang harus kamu perhatikan untuk pemilihan loster partisi ruangan untuk rumah minimalis adalah pilihlah loster yang terbuat dari kayu dan tidak terlalu tebal. Pemilihan kayu loster yang tidak terlalu tebal ini akan membuat ruangan menjadi sumpek, dan terkesan penuh. Untuk itu, kamu harus cermat dalam pemilihan loster untuk hunian minimalis.

4. Loster sebagai Teralis Balkon

Alih-alih menggunakan teralis yang biasanya dipakai untuk memagari area balkon di kamar tidur, tidak ada salahnya jika kamu menggunakan loster dari kayu yang tidak kalah kuatnya. Selain aman, pemilihan ini juga akan terlihat cantik jika dilihat. Kamu bisa memilih loster dengan lubang-lubang besar supaya kamu bisa mengintip pemandangan di luar rumah.

Meskipun loster ini ditempatkan di balkon tempat tidur, kamu tidak perlu khawatir jika privasi kamu akan berkurang, karena masih ada pintu dan tirai yang menghalangi pandangan orang asing dari luar.

5. Loster Sebagai Hiasan Eksterior

loster kayu
Membuat loster sebagai hiasan eksterior rumah

Eksterior rumah merupakan salah satu bagian yang pertama kali akan dilihat oleh tamu. Selain itu juga sangat mempengaruhi penilaian mereka terhadap kepribadian sang penghuninya. Untuk itu, pemilihan loster kayu sebagai hiasan eksterior bisa coba kamu terapkan. Selain menambah nilai estetika, pemilihan loster ini juga bisa memudahkan cahaya masuk ke dalam rumah.

Itulah lima model desain loster kayu yang bisa kamu gunakan untuk rumah bergaya minimalis. Untuk kamu yang memiliki rumah bergaya modern minimalis, menggunakan loster dengan motif sederhana merupakan salah satu hal yang sangat direkomendasikan. Kamu bisa menggunakan loster kayu dengan berbagai ukuran sesuai selera dan kebutuhan ya!

Baca Juga : »