Posted : 11 Dec 2020
Category :
Baca Juga : «

Terkadang kebanyakan rumah dibangun tanpa diberikan sekat ruangan tamu dengan ruangan lainnya. Pada dasarnya penggunaan sekat ruangan tamu sebenarnya cukup penting agar estetika pada ruangan bertambah. Tidak heran kebanyakan orang bingung mencari desain yang pas untuk sekat ruang tamu mereka. 

7 Rekomendasi  Desain Sekat Ruangan Tamu

Dalam pemilihan sekat ruangan harus mempertimbangkan juga desain rumah dan furniture yang digunakan agar nantinya terlihat serasi. Tidak lupa juga harus menyesuaikan dengan aksen lantai dan pernak-pernik dekorasi yang dipasang pada dinding ruangan. Pada pemilihan sekat ruangan memang tidak seharusnya dilakukan asal-asalan, karena juga merupakan bagian dari poin mendukung dari keindahan desain interior suatu ruangan. Nah berikut ini beberapa desain sekat ruang tamu yang dapat disimak.

1. Desain Sekat Ruangan dari Kaca

Saat menerapkan desain sekat ini, kesan modern akan terlihat saat pertama kali memandangnya. Desain sekat yang terbuat dari kaca ini sangat cocok dengan ruangan yang luas. Terlihat transparan dan simpel namun tetap elegan. Mungkin agak merepotkan untuk membersihkannya, namun untuk kaca di dalam ruangan tidak perlu terlalu sering dibersihkan karena jarang terpapar debu dan kotoran.

2. Desain Sekat dari Kayu

sekat ruangan tamu
Ornamen kayu yang semakin menambah kecantikan sekat ruangan

Dalam desain sekat yang terbuat dari kayu ini juga direkomendasikan untuk ruangan yang luas, agar orang bisa dengan leluasa berlalu-lalang dalam ruangan. Sehingga sekat dengan desain dari kayu ini tidak menghambat aktivitas pemilik rumah. Dalam pembagian ukurannya, setengah bagian lebar ruangan dipasang sekat dan sebagian lainnya untuk akses penghubung antar ruang tamu dengan ruangan lain.

3. Desain Sekat Ruangan dari Pipa Paralon

Nah untuk yang memiliki budget yang minim, desain sekat ruangan tamu yang terbuat dari pipa paralon dapat dijadikan alternatif yang bisa diterapkan di rumah. Dalam membuat sekat ini tidak perlu membeli pipa paralon baru, cukup dengan menggunakan pipa paralon yang sudah tidak terpakai dengan begitu akan semakin menghemat pengeluaran untuk budget pembuatan sekat. 

4. Desain Sekat Ruangan menggunakan Tirai

sekat ruangan tamu
Tambahan tirai yang bisa menambah keindahan ruang tamu

Jika menginginkan sekat ruang tamu yang simpel dan sederhana, ini bisa juga dijadikan pilihan utamanya. Pilihlah tirai yang memiliki pola atau corak yang menarik untuk mendapatkan kesan mewah. Selain itu penggunaan sekat ini sangat fungsional, karena dapat dibuka tutup secara praktis.

5. Desain Sekat Ruangan dengan Tanaman

Selain kaca dan kayu yang sering dipakai kebanyakan orang, bisa juga mencoba desain sekat ruangan tamu dengan tanaman. Ini akan sangat cocok jika pemilik rumah hobi merawat bunga dan tanaman. Selain mempercantik ruangan sekat ini bisa dijadikan tempat koleksi bunga.

6. Desain Sekat dari Besi

sekat ruangan tamu

Desain sekat ini sangat cocok untuk rumah yang memiliki gaya interior modern. Selain itu desain sekat yang terbuat dari besi memiliki ketahanan yang lebih kuat dibandingkan dengan sekat ruangan dari bahan lain. Selain memiliki daya tahan yang lebih kuat dalam perawatannya juga tergolong cukup mudah.

7. Desain Sekat Ruangan dengan Rak Buku

Nah desain ini sangat pas untuk diterapkan pada ruangan dan rumah yang sempit. Selain terlihat simpel dan sederhana desain dari rak buku ini juga memiliki 2 manfaat yaitu sebagai sekat antar ruangan dan juga tempat meletakkan buku, dengan begitu akan lebih menghemat tempat dan sangat cocok untuk rumah tidak begitu luas.

Itulah beberapa referensi desain sekat ruangan tamu yang dapat diterapkan di rumah. Semoga dapat terbantu menentukan desain sekat yang sesuai ya setelah membaca artikel ini.

Baca Juga : »