Cara Menyegel Lantai Decking Kayu agar Awet, Aman dari Jamur!

23 Feb 2024

image cara-menyegel-lantai-decking-kayu

Tanpa lapisan pelindung, paparan cuaca ekstrim bisa berdampak buruk pada permukaan lantai decking kayu Anda, lho. Untuk mengakalinya, banyak orang yang mulai melakukan penyegelan dek. Selain bikin awet, perilaku ini membantu Anda memertahankan warna dek sehingga tidak cepat kusam.

Praktik penyegelan ini pun terbilang mudah. Anda pun bisa melakukannya sendiri di rumah. Namun sebelum itu, amat penting bagi Anda untuk mengetahui cara menyegel lantai dek. Nah, agar lebih jelas, yuk simak ulasan berikut. Bisa dilakukan sendiri tanpa bantuan orang lain!

Apa itu Segel lantai Decking Kayu?

Segel dek atau deck sealer merupakan lapisan transparan yang dapat meresap dalam kayu dan membentuk lapisan bening di permukaannya, dengan tetap memertahankan tampilan alaminya. Deck sealer yang menembus kayu mampu menciptakan lapisan pelindung yang membantu meminimalkan infiltrasi air dan mengunci kelembaban. 

Hasil akhir penggunaan deck sealer yang bersifat preventif ini terbukti ampuh dalam mengurangi pertumbuhan jamur dan pembusukan kayu, juga memperpendek umur dek. Meskipun deck sealer mampu memperlambat efek kerusakan akibat terpaan air, tetapi perlindungan kayu dari sinar UV terbilang minim. Paparan sinar matahari langsung pada akhirnya akan mengeringkan minyak alami kayu, sehingga menyebabkan warna memudar dan menyebabkan retak dan pecah.

Cara Menyegel Lantai Decking Kayu

Untuk mendapatkan hasil dek yang berkualitas, sebaiknya bersihkan dek secara menyeluruh terlebih dulu sebelum pengaplikasian deck sealer. Pastikan semua kotoran, debu, dan jamur telah hilang. 

Sebelum membahas detail langkah demi langkah cara menyegel dek kayu, ada beberapa hal yang perlu diingat. Sebagai permulaan, hindari mengaplikasikan deck sealer di bawah sinar matahari langsung karena membuat hasil pengaplikasian cepat kering. Sealer butuh waktu untuk menyerap secara memadai ke dalam kayu. 

Selain itu, jika Anda memiliki dek baru yang terbuat dari kayu olahan, sebaiknya tunda beberapa minggu agar kayu benar-benar kering, sehingga sealer terserap sepenuhnya. Jika semuanya sudah oke, sekarang waktu Anda memulai proses penyegelan lantai dek.

1. Periksa Ramalan Cuaca melalui HP

Bukan tanpa alasan Anda perlu memeriksa ramalan cuaca di HP. Ini bertujuan untuk memastikan bahwa lingkungan Anda mengalami cuaca panas, setidaknya selama dua hari. Kondisi demikian dapat membantu meningkatkan kualitas pengaplikasian decking sealer.

2. Kosongkan Deck

Untuk diingat kembali, pastikan dek bersih dan terhindar dari berbagai jenis perabot, seperti pot, kursi, atau debu. Intinya pastikan dek benar-benar kosong. Mengingat dek akan mendapat pengaplikasian decking sealer. Jika masih ada sesuatu di atas dek tentu pengaplikasiannya tidak bisa menyeluruh.

3. Lakukan Pengampelasan Deck

Jika diperlukan, lakukan pengampelasan sebelum deck sealer dioleskan. Ini untuk meningkatkan kemampuan sealer dalam menembus lapisan kayu. Pengampelasan sendiri memang memakan waktu tetapi hasilnya pun sudah pasti lebih bagus. Nah, untuk melakukannya, ampelas searah dengan butiran. Ingat, selalu gunakan masker selama pengampelasan untuk menghindari serbuk kayu terhirup.

4. Bersihkan Partikel Sisa Pengampelasan

Proses pengampleasan kebanyakan menghasilkan partikel semacam serbuk. Nah, partikel tersebutlah yang harus dihilangkan. Pastikan pula seluruh deknya bersih. Tidak ketinggalan bagian sela-sela deknya juga kudu diperiksa. Sebagai tambahan, untuk memastikan deknya kering.

5. Mulai Aduk Decking Sealer

Sebelum mengaplikasikan sealer, pastikan untuk mengaduknya. Ingat, diaduk bukan digoyang-goyangkan. Sebagai informasi, guncangan berlebihan justru menimbulkan efek gelembung di akhir pengaplikasian decking sealer. Jadi, sebaiknya tetap berhati-hati, ya.

6. Oleskan Penyegel Decking Sealer

Dengan menggunakan kuas, roller cat, atau penyemprot, aplikasikan tipis decking sealer per dua hingga tiga papan. Jika diperlukan, Anda bisa menambahkan lapisan tipis lagi. Mengingat, pengaplikasian berulang memberikan hasil lebih baik dibanding satu pengaplikasian tebal. 

Gunakan kuas yang lebih halus untuk mengaplikasikan sealer di area yang sulit, seperti retakan, pagar, dan tangga. Pastikan decking sealer dipakaikan di seluruh bagian, ya!

7. Biarkan Deck Mengering

Setelah deck sealer teraplikasikan dengan baik, langkah terakhir dan yang paling penting adalah menunggunya hingga benar-benar kering. Untuk itu, jangan sekalipun mencoba menginjak dek sebelum dinyatakan selesai. Sebab, ini akan memengaruhi kualitasnya dan mengurangi nilai keawetannya.

Nah, itulah cara menyegel lantai dek kayu agar awet dan aman dari jamur. Langkahnya mudah dan bisa dipraktikkan sendiri di rumah. Namun, jika tidak mau repot, gunakan jasa pemasangan dek dari Courtina. Tarifnya dijamin kompetitif, begitupun harga vinyl lantai dan harga papan kayu di sana. Hubungi nomor ini sekarang untuk informasi lebih lanjut atau pemesanan!